Warta Journalizm - Tegowanu Kulon, 27 September 2024 Dalam rangka mengatasi maraknya pernikahan dini dan pergaulan bebas di kalangan remaja, kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) MB 140 dari IAIN Kudus mengadakan sosialisasi tentang pernikahan dini di Balai Desa Tegowanu. Acara ini dihadiri oleh puluhan remaja dari Tegowanu Kulon serta tamu undangan, termasuk anggota PKK dan perangkat desa setempat.
Sosialisasi ini dipimpin oleh Lutfi Al Chakim, Kepala KUA Tegowanu, yang menyampaikan pentingnya pemahaman mengenai pernikahan yang sehat dan tanggung jawab yang menyertainya.
Kepala KUA, Lutfi Al Chakim memaparkan bahwa pernikahan dini dapat berdampak negatif bagi kesehatan mental dan fisik remaja, serta mengganggu pendidikan dan masa depan mereka.
"Kita perlu menyadari bahwa pernikahan bukan hanya sekadar ikatan cinta, tetapi juga tanggung jawab yang besar. Oleh karena itu, remaja harus mempersiapkan diri secara matang sebelum melangkah ke jenjang pernikahan," ungkap lutfi
Acara sosialisasi ini juga menjadi wadah bagi remaja untuk berdiskusi dan bertanya mengenai berbagai isu yang berkaitan dengan pernikahan dini dan pergaulan yang sehat.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya KKN MB 140 IAIN Kudus untuk memberikan edukasi dan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat, khususnya remaja, tentang pentingnya menunda pernikahan hingga siap secara mental dan finansial. Diharapkan melalui sosialisasi ini, kesadaran tentang bahaya pernikahan dini dapat meningkat dan menciptakan generasi yang lebih baik di masa depan.
No comments:
Post a Comment